HITUNGAN KECOCOKAN WETON JODOH BERDASARKAN TANGGAL LAHIR
Hitungan Jawa yang dimaksud dalam pembahasan ini adalah hitungan-hitungan yang dipakai dalam acara prosesi pernikahan pada masyarakat Jawa. yang dalam pelaksanaannya masyarakat Jawa menggunakan cara-cara hitungan yang sudah dijalankan sejak zaman nenek moyang. Dalam hitungan Jawa, masyarakat Jawa menggunakan kalender. Diantara pedoman perhitungan tersebut ialah :
1. Kalender Saka
2. Petangan Jawi (Pranata Mangsa) atau biasa disebut juga kalender kaum tani.
3. Kalender Sultan Agungan
Yaitu perubahan kalender yang dilakukan oleh Sultan Agung Raja Mataram yang terkenal patuh beragama Islam itu merubah kalender di Jawa secara revolusioner. Perubahan kalender Jawa itu terjadi dan mulai dengan tanggal 1 Sura tahun Alip 1555, tepat pada tanggal 1 Muharram tahun 1043 Hijriyah, yang bertepatan juga dengan 8 Juli 1633.
Kalender jawa 2019
Kalender Jawa 2020
NEPTU HARI (7 HARI)
1. Akad (Minggu) mempunyai nilai neptu Harinya adalah 5
2. Senen (Senin) mempunyai nilai neptu Harinya adalah 4
3. Selasa mempunyai nilai neptu Harinya adalah 3
4. Rebo (Rabu) mempunyai nilai neptu Harinya adalah 7
5. Kemis (Kamis) mempunyai nilai neptu Harinya adalah 8
6. Jumuah (Jumat) mempunyai nilai neptu Harinya adalah 6
7. Setu (Sabtu) mempunyai nilai neptu Harinya adalah 9
NEPTU PASARAN (5 HARI)
Selain hari, orang Jawa juga sangat percaya adanya watak yang diakibatkan dari pengaruh Dasaran. dikenal adanya 5 pasaran yaitu
1. Pahing mempunyai nilai neptu Pasaran adalah 9
2. Pon mempunyai nilai neptu Pasaran adalah 7
3. Wage mempunyai nilai neptu Pasaran adalah 4
4. Kliwon mempunyai nilai neptu Pasaran adalah 8
5. Legi mempunyai nilai neptu Pasaran adalah 5.
Cara menghitung jumlah neptu jawa hari dan pasaran
NEPTU HARI ATAU PASARAN KELAHIRAN UNTUK PERKAWINAN
Weton (hari lahir dan pasaran) calon pengantin laki-laki dan perempuan masing-masing di jumlahkan lalu masing-masing di kurangi 9 dari sisanya bisa kita cocokkan dengan Hitungan Perjodohan berikut:
Contoh:
Wanita Lahir tanggal 15 November 1978
Pria lahir tanggal 28 Oktober 1975
Untuk mendapatkan weton kelahiran anda dapat menghitung weton secara manual ataupun weton online.
Cara menghitung weton lahir jawa berdasarkan tanggal lahir
Dari tanggal kelahiran pengantin pria tanggal 28 Oktober 1975 didapatkan weton kelahiran Selasa Kliwon
Dari tanggal kelahiran pengantin wanita tanggal 15 November 1978 didapatkan weton kelahiran Rabu Wage
Kelahiran pria Hari Selasa neptu 3, Pasaran Kliwon neptu 8. Jika dijumlahkan didapatkan neptu 11 (3+8). Jumlah neptu dikurangi 9, 11-9 = 2
Kelahiran wanita Hari Rabu neptu 7, Pasaran Wage neptu 4. Jika dijumlahkan didapatkan neptu 11 (7+4). Jumlah neptu dikurangi 9, 11-9 = 2
Sisa yang didapatkan dari pria dan wanita adalah 2 dan 2
Menurut perhitungan dan berdasarkan sisa diatas maka perhitungan seperti dibawah ini:
1 dan 1 Baik dan dikasihi
1 dan 2 Baik
1 dan 3 Kuat,jauh rizki
1 dan 4 Banyak bahayanya
1 dan 5 Cerai
1 dan 6 Jauh dari kemakmuran
1 dan 7 Banyak musuh
1 dan 8 Terombang ambing
1 dan 9 Menjadi beban
2 dan 2 Selamat,banyak rizki
2 dan 3 Miskin
2 dan 4 Banyak cobaan
2 dan 5 Banyak bahayanya
2 dan 6 Cepat kaya
2 dan 7 Anaknya banyak yg meninggal
2 dan 8 Tersedia rizkinya
2 dan 9 Banyak rizkinya
3 dan 3 Miskin
3 dan 4 Banyak bahayanya
3 dan 5 Cepat Bercerai
3 dan 6 Mendapat anugrah
3 dan 7 Banyak kesialannya
3 dan 8 Cepat meninggal salah satu
3 dan 9 Banyak rizki
4 dan 4 Sering sakit
4 dan 5 Banyak rencananya
4 dan 6 Banyak rizki
4 dan 7 Miskin
4 dan 8 Banyak halangannya
4 dan 9 Kalah Satu
5 dan 5 Beruntung terus
5 dan 6 Tersedia rizkinya
5 dan 7 Tercukupi,makmur
5 dan 8 Banyak kendala
5 dan 9 Makmur
6 dan 6 Besar halangannya
6 dan 7 Rukun
6 dan 8 Banyak musuh
6 dan 9 Terombang ambing
7 dan 7 Penghianatan
7 dan 8 Mendapat bahaya dari diri sendiri
7 dan 9 Tulus Pernikahannya
8 dan 8 Disayangi orang
8 dan 9 Banyak kesialannya
Hitungan Weton atau hari lahir calon pengantin dalam bahasa Jawa (neptu dan hari pasaran) di tambahkan dan di kurangi 4, sisanya bisa di artikan sebagai berikut:
1. Gentho(Susah punya anak).
2. Gembili(Banyak anak).
3. Sri (Banyak rizki).
4. Punggel(Meninggal salah satu).
Contoh
Tanggal lahir(masehi)calon pengantin pria = 28 Oktober 1975 / weton Selasa Kliwon
Tanggal lahir(masehi)calon pengantin wanita = 15 November 1978 / weton Rabu Wage
Neptu pria = Selasa (3) + Kliwon (8) / 3 + 8 = 11
Neptu wanita = Rabu (7) + Wage (4) / 7 + 4 = 11
Tambahkan Neptu pria dan Neptu wanita: 11 + 11 = 22, didapatkan jumlah neptu 22.
Kurangi jumlah neptu pria dan wanita yang kita dapatkan (22), dengan angka sampai sisa akhir yang didapatkan angka 1,2,3,4.
22 – 4 = 18 (masih lebih besar dari 4, atau tidak sama dengan 4), karena angka 18 masih besar dari 4 maka kita teruskan pengurangannya dengan angka 4 kembali.
18 – 4 = 14 (masih lebih besar dari 4, atau tidak sama dengan 4)
14 – 4 = 10 (masih lebih besar dari 4, atau tidak sama dengan 4)
10 – 4 = 6 (masih lebih besar dari 4, atau tidak sama dengan 4)
6 – 4 = 2 (angka lebih kecil dari 4)
dari sisa angkat terakhir yaitu 2 didapatkan ramalan perjodohan pria dan wanita tadi adalah Gembili(Banyak anak).
HITUNGAN WETON JODOH BERDASARKAN HARI LAHIR
Masih menggunakan contoh sebelumnya yaitu:
Pengantin pria lahir hari selasa
Pengantin wanita lahir hari rabu (Rebo)
Dari contoh ini Selasa dan Rebo yang artinya kaya.
Artinya:
– Ahad dan Ahad = Sering sakit
– Ahad dan Senin= banyak sakit
– Ahad dan Selasa= miskin
– Ahad dan Rebo= selamat
– Ahad dan Kamis= cekcok
– Ahad dan Jumat = selamat
– Ahad dan Sabtu = miskin
– Senen dan Senen = tidak baik
– Senen dan Selasa = selamat
– Senen dan Rebo = anaknya perempuan
– Senen dan Kamis = disayangi
– Senin dan Jumat = selamat
– Senin dan Sabtu = direstui
– Selasa dan Selasa = tidak baik
– Selasa dan Rebo = kaya
– Selasa dan Jumat = bercerai
– Selasa dan Sabtu = sering sakit
– Rebo dan Kamis = selamat
– Rebo dan Jumat = selamat
– Rebo dan Kamis = selamat
– Rebo dan Jumat = selamat
– Rebo dan Sabtu = baik
– Rebo dan Rebo = tidak baik
– Jumat dan Sabtu = celaka
– Sabtu dan Sabtu = tidak baik